Ad Code

Responsive Advertisement

DPD PGMI Lumajang, Gandeng BNI untuk Membuat KTA Multifungsi


Lumajang, DPD PGMI Lumajang menggelar sosialisasi pembuatan dan fungsi kartu anggota (KTA) PGMI di aula MTsN 1 Lumajang. Pukul 10.00 Wib. Senin, (05/04/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh ketua, sekretaris DPC PGMI se-kabupaten Lumajang dan perwakilan pegawai BNI cabang Lumajang.

Ada yang berbeda dalam pembuatan KTA PGMI, pasalnya DPD PGMI Lumajang membuat trobosan baru, menggandeng pihak BNI Cabang Lumajang, untuk membuat KTA multifungsi.

Ketua DPC PGMI Kabupaten Lumajang Mohamad Muslih, S.Pd.I mengatakan KTA multifungsi ini selain sebagai kartu anggota juga bisa berfungsi sebagai ATM, e-money, e-toll dan kartu debit.

"Pendataan KTA ini kami targetkan tiga bulan selesai, melalui pengurus DPC, sehingga semua anggota PGMI dapat menikmati manfaat KTA ini." Tegasnya.

Pak Dedik bagian humas BNI cabang Lumajang menjelaskan secara detail fungsi dan persyaratan pembuatan KTA multifungsi.

"Pembuatan KTA multifungsi, tidak bisa cepat langsung selesai, karena untuk memasang logo BNI dan logo PGMI kami butuh ijin dulu dari BNI Pusat, Bank Indonesia, OJK, dan persetujuan pengurus pusat PGMI". Paparnya

"Kartu ini nanti kami singkronkan dengan kartu ATM guru penerima sergu dan insentif sehigga penarikan uang bisa lewat KTA PGMI". Tambahnya.

Sementara itu pembuatan KTA PGMI multifungsi ini, anggota dikenai biaya sebesar lima puluh ribu rupiah. (Itk/red)

Post a Comment

0 Comments

Ad Code

Responsive Advertisement